Behind The Story: Dikejar Mantan (part 2)

Dikejar Mantan adalah cerbung yang aku tulis pasca melahirkan. Demi menjaga spirit dan memelihara konsistensi menulis yang udah aku bangun sebelumnya, lahirlah karya ini setelah beberapa kali maju mundur sebanyak 3 bab awal. (baca di sini)

Awalnya aku tulis di wattpad, nekat aja publish meski Baby Z masih satu bulan, masih banyak tidur– yang harusnya jadi waktu aku juga untuk tidur. Tapi akhirnya aku pakai waktu itu untuk menulis novel. Gak sia-sia, tulisan aku ini bisa terus dapat pembaca baru di wattpad. Sampai akhirnya tamat season 1 ditutup di angka 80ribuan viewers dan 11ribuan votes. Aku emang berniat lanjutin ceritanya ke season 2, karena masih banyak hal yang gak dieksplor di season 1, termasuk latar belakang tokoh utama yang masih jadi misteri.

Di bulan Februari, aku coba boyong karya ini ke salah satu platform novel. Alhamdulillah, masih bisa dapat kontrak lama di bulan Maret, yang akhirnya bikin aku semangat mengetik. Dengan pertimbangan aku udah punya 65 bab sebelumnya, aku pasti bisa kejar daily setelah kontrak dan gajian dolar minimal di 50ribu kata/bulan.

Awalnya, santai banget, karena udah punya tabungan bab banyak. Tapi karena setengah bulan Maret dipakai untuk penuhin daily demi bisa gajian, akhirnya 50 bab dan 50rb kata terpenuhi bulan itu. Sayang banget, kebijakan baru muncul. Viewers-ku berhenti total di angka 2,1 viewers. Di bulan Mei ini aja masih 2,2 viewers. Aku gak pernah tau, satu bab cerita yang aku update setiap hari ini dibaca berapa orang atau berapa kali. Jumlah viewers stuck, tapi jumlah subscriber bertambah meski sedikit. Sedihnya, karya ini berasa sangat sepi pembaca. Persentase membaca yang terekam di data juga sangat kecil. Gak bisa tembus 10%, semakin hari semakin banyak kata, semakin menurun persentasenya. Mungkin lama-lama pembaca pergi. Sedih? Pasti sedih banget.

Sering aku ngerasa insecure, rendah diri, pesimis ketika lihat data persentase membaca. Ya ampun, cerita ini sejelek itu kah? Atau aku kepanjangan bikin ceritanya. Target pribadiku adalah 150-an bab dengan jumlah kata total 200ribuan. Itu yang aku tulis dalam kontrak. Saat curhat di sini, aku sudah menulis 180rb kata, berarti masih ada 20ribuan kata lagi ke depan. Tapi melihat konflik klimaks masih agak panjang, mungkin ada tambahan. Apakah pembacaku akan pergi? Entahlah. Aku sedang mencoba positif.

Cuma gaji dan niatan untuk menamatkan cerita yang menjadi motivasi menulisku saat ini. Aku mulai mengurangi jam scrolling medsos, baik itu cuma untuk scrolling, atau promo. Aku coba fokus menikmati tiap waktuku untuk menulis. Waktuku saat ini sangat sempit. Bayangkan saja, 24 jam aku gak pernah bisa lepas dari Baby Z yang sekarang semakin aktif dan lincah bergerak. Dia selalu ikut kemanapun aku pergi. Menghilang sebentar, dia bakalan nangis mencari bundanya. Mengetik sambil menggendong adalah hal yang paling sulit. Aku cuma bisa pakai satu tangan untuk mengetik di laptop. Udah pasti menyita waktu. Belum lagi tangan mungilnya ikut ‘mengetik’. Itu baru drama Baby Z. Belum lagi drama kakaknya yang lagi persiapan masuk sekolah. Setiap hari aku harus menjadi guru privatnya belajar. Dramanya lebih-lebih lagi. Entah dia yang malas, moody, tidak fokus, sibuk lari ke hp untuk main game atau nonton youtube, atau ingin main keluar. Ya ampun, sangat melelahkan mental dan fisik.

Ya, itu dramaku setiap hari. Sampai rasanya aku ingin lari dan berhenti menulis. Tapi ceritaku belum selesai. Pembacaku sudah berkurang. Kadang aku menjudge diriku terkena anxiety, karena aku sering cemas berlebih, overthinking untuk hal lain, bahkan insomnia saat malam. Padahal jam malamku masih sering terganggu sama si baby. Kadang merasa aneh. Ini bukan diriku. Saat suami bertanya, ada masalah apa? Aku kebingungan menjawab. Oh mungkin karena ini, karena itu, tapi …. akhirnya aku menyangkal dalam hati. Lalu menunjuk diri, ya, aku yang salah, aku yang gak berguna, aku yang baper, dan mentalku yang gak bagus. Drama banget.

Gak ada yang tau betapa hectic-nya drama ini setiap hari. Karena aku gak punya teman curhat selain suamiku sendiri. Sama seperti akhirnya aku memutuskan untuk menulis unek-unekku di sini, sambil menyusui, sambil menjaga si kecil, dan temenin kakaknya tidur.

Akhirnya, cuma satu yang membuatku kuat dan bertahan. Bersyukur. Alhamdulillah. Masih bisa diberi kesempatan, kesehatan, waktu, pikiran, dan tenaga untuk menjalankan semua peran yang dipilih. Jadi istri, ibu, penulis, dan wanita karir di rumah yang bergaji. Satu itu yang terus aku ingat. Bahkan sampai nanti dan selamanya. Be grateful.

Masih dapet gaji dan bonus, alhamdulillah. Masih ada yang baca dan kasih komentar, alhamdulillah. Bisa namatin cerita ini, alhamdulillah.

Behind The Story : Dikejar Mantan (Part 1)

Mulai saat ini aku putuskan, kalau blog Frame of Dreams bakalan jadi blog pribadi berisi curhatan seorang Choi Aerii. Kalau dulu, Frame of Dreams (versi blogspot) punya isi beragam. Sekarang mungkin bakal gak jauh beda. Aku akan berkunjung dan menulis, kalau emang lagi butuh tempat untuk curhat. Yes, ya udah, finally aku punya tempat bagus, dan gak perlu bikin lagi.

Oke, mulai aja ya. Aku bakal nulis curhatan saat aku nulis novel Dikejar Mantan. Dikejar Mantan awalnya ditulis di Wattpad, sebagai proyek kecil-kecilan aku yang baru lahiran. Karena belum bisa ditarget harian dan kontrak di platform, akhirnya aku nulis di Wattpad aja yang bebas dan nyaman.

Sebenarnya, setelah lahiran aku udah mulai nulis, tapi lagi-lagi ngerasa gak sreg sama opening scene di bab 1 – 3. Ulangi lagi, sampai akhirnya aku coba publish di wattpad biar gak mundur lagi. Aku publis di bulan Oktober akhir. Awalnya, kalimat yang aku gunakan gak baku. Aku lagi pengen nulis santai. Tapi dipikir-pikir lagi, kalau keterusan nulis gak baku, aku bakal kerepotan juga buat revisi. Akhirnya, di bab 11, aku mulai nulis sesuai kaidah kepenulisan lagi. Sejak saat itu juga, entah kenapa, genre yang niatannya komedi, berubah jadi nuansa drama. Haha. Terbukti, sepanjang perjalanannya, novel Dikejar Mantan ini ditemani dengan lagu-lagu mellow yang pas banget sama suasana hati si tokoh.

Entah karena masih suasana abis lahiran, kurang tidur, dan juga repot sama baby Z, aku sering maju mundur nulis ini. Jumlah pembaca yang sedikit, ini bener-bener mengganggu mood aku. Udah hampir 2 bulan, viewnya bahkan gak nyampe 1k. Miris. Emang siapa lah aku, bukan penulis pemes. Ada yang baca aja alhamdulillah. Makanya, di postingan sebelumnya, aku coba motivasi diri sendiri. Jangan nulis karena ada yang baca. Tapi nulislah untuk diri sendiri. Tulislah dan nikmati cerita yang dibikin sendiri. Pembaca dan cuan itu bonus. Ya, well, akhirnya itu ngefek. I enjoy my writing and my story.

Oktober sampai Februari, akhirnya Dikejar Mantan (season 1) selesai. Jumlah viewsnya lumayan, bisa nyampe 80k viewers dan vote 11k. Itu novel yang pertama aku tulis dan tamat di wattpad. Aku cukup bersyukur. Bisa tamatin, plus viewersnya terus meningkat (walau gak seberapa).

Ah, bersambung dulu lah ….